Cintanya Allah Pada Hambanya

Setiap manusia mempunyai keinginan untuk berpasang-pasangan. Manusia memang fitrahnya akan mencintai. Akan ada rasa cinta dihatinya. Seperti firman Allah "Aku menjadikan kalian berpasang-pasangan agar kalian saling mengenal satu sama lain". Lalu, soalannya adalah ada apa dengan cinta?. Cinta yang digambar oleh Rasulullah adalah, "Karena cinta kalian akan masuk syurga, jika kalian mencintai Allah dan Rasulnya maka kalian akan bersama yang kalian cintainya."

Begitu besar hikmah cinta jika kita berlandaskan pada dasar cinta, cinta kerana Allah sehingga Allah menyeru hambaNya agar menikah jika telah sampai waktu menikah dan pernikahan yang diajarkan dalam Islam adalah memilih pasangan yang sememangnya alim, yang taat pada Allah dan RasulNya.

Dikisahkan, Amran dan Aina saling mencintai dan mereka menikah. Aina menyadari Amran belum mempunyai kerja tetap lalu ia memudahkan mahar, serendah-rendah mahar dan hikmahnya setelah menikah meeka tidak terlalu memikirkan hutang pernikahan. MashaAllah.

Amran seorang yang sabar, namun ia juga mempunyai sifat pemarah. Ia sangat sayang akan Aina sehingga ia berusaha untuk tidak marah walaupun kekadang Amran tidak dapat menahan marahnya. Setelah 2jam paling lama ia akan memujuk Aina lagi dan mereka akan kembali baik.

Aina seorang yang sensitif dan lembut namun kadang ia juga bisa menjadi seorang yang ego, kadang tanpa sengaja ia yang memancing emosi Amran namun mereka tetap bahagia. Setelah selesai pertengkaran mereka akan saling minta maaf.

Ya, mereka nikah muda, dan sama-sama menyesuaikan diri dengan pernikahan ini. Ketika merka bertengkar mereka langsung kembali kepada Allah, bertaubat atas kesalah mereka yang tidak mereka sedari sehingga Allah masih memepertahankan hubungan mereka.

Allah menguji Amran, 2 tahun pernikahan, ekonomi keluarga masih lemah, dan Amran selalu merasa tidak percaya diri kepada Aina ketika Aina tinggal bersama keluarganya. Amran selalu mempertanyakan kenapa ia yang berusaha siang malam untuk membahagiakan keluarganya masih belum kuat ekonomi keuangan mereka.

Sesungguhnya, Allah tahu apa yang terbaik untuk keluarga kecil Amran, boleh jai 5 tahun kedepan ekonomi keuangan akan kokoh kerana usaha keras Amran dari sekarang. Aina berusaha memberi kekuatan untuk Amran agar selalu bersabar. Amran diuji dengan macam-macam ujian, ketika ia jujur, supply bisnisnya yang bermasalah sehingga pelanggan Amran marah-marah Amrah.

Sesungguh Allah mencintai Amran, ujian yang Allah berikan kepada Amran adalah untuk memberikan kekuatan ketika Amran suksesn pada masa depan. Terlalu baik Allah pada hambanya yang berpositif thinking kepada Allah selalu. Amran menyadari itu suatu saat nanti. Didikan dari Allah adalah sebaik-baik didikan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tidak Untuk Pacaran

Guru dan Murid

Takdir Allah